Kunjungan Program Studi Ekonomi Universitas Amikom Yogyakarta ke Bea Cukai Yogyakarta
Program Studi Ekonomi Universitas Amikom Yogyakarta mengadakan kunjungan ke Bea Cukai Yogyakarta pada tanggal 21 Agustus 2023. Kunjungan Studi ini bertema "Peran Bea Cukai Dalam Mendorong Pemulihan Ekonomi Nasional". Pelaksanaan Kunjungan Studi Bea Cukai Jogja bertujuan untuk menambah wawasan atau pengetahuan mahasiswa mengenai kebijakan penentuan Bea dan Cukai barang Impor di Indonesia. Peserta yang mengikuti kunjungan studi ini adalah mahasiswa prodi ekonomi sebanyak 55 mahasiswa dan dosen prodi ekonomi sebanyak 5 dosen. Sebelum keberangkatan menuju bea cukai, mahasiswa melakukan presensi dan pembacaan peraturan terlebih dahulu di pintu gerbang selatan kampus Amikom.
Kedatangan mahasiswa ke Bea Cukai disambut dengan baik dan hangat. Penanggung jawab kegiatan kunjungan menjelaskan secara umum mengenai kegiatan yang akan diselenggarakan dan pihak bea cukai memberikan sambutan serta arahan kepada mahasiswa sehingga diharapkan ada kerjasama kedepannya untuk bisa memberikan manfaat lebih baik satu sama lain.
File Attachments